RS Karsa Husada Batu Jadi Rujukan Pasien Covid-19 | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

RS Karsa Husada Batu Jadi Rujukan Pasien Covid-19

Editor: Abdurrahman Ubaidah
Wartawan: Agus Salimullah
Rabu, 01 April 2020 10:49 WIB

Direktur RS Karsa Husada, dr. Tries Anggraini saat meninjau salah satu ruangan.

KOTA BATU,BANGSAONLINE.com - Rumah Sakit (RS) Karsa Husada milik Pemprov Jatim menjadi satu-satunya rumah sakit rujukan dalam penanganan kasus wabah virus Corona atau di .

Lalu bagaimana dengan fasilitas yang diberikan untuk menunjang penyembuhan pasien di sana?

Direktur RSU Karsa Husada, dr. Tries Anggraini mengatakan, fasilitas yang disiapkan dalam penangan kasus tersebut terdapat 4 ruangan. Dua ruangan dikhususkan untuk kasus yang berat.

"Kalau yang ruangan khusus ini ada alat ventilator. Sedangkan tempat tidur yang disiapkan ada 14 unit. Dengan ruangan terdapat High Efficiency Particulate Air (Hepa) filter," ujar Tries, Rabu (1/4).

Pihak rumah sakit juga menyiapkan dokter khusus untuk penanganan kasus ini. Para dokter itu terdiri dari spesialis paru, penyakit dalam, anestesi, konsultasi insentif care, dan anak. Untuk dokter spesialis atau tim inti disiapkan 8 dokter.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video