Selasa Besok Pemkab Mojokerto Semprotkan 3.000 Liter Disinfektan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Selasa Besok Pemkab Mojokerto Semprotkan 3.000 Liter Disinfektan

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Yudi Eko Purnomo
Senin, 30 Maret 2020 16:53 WIB

Bupati Pungkasiadi ketika berkunjung ke PT Enero untuk membicarakan suplai disinfektan.

MOJOKERTO, BANGSAONLINE.com - Bupati Pungkasiadi mengumpulkan para camat dan perwakilan 27 puskesmas di Kabupaten , Senin (30/3). Orang nomer satu di Pemkab ini menggelar rapat koordinasi terkait rencana penyemprotan disinfektan serentak untuk pencegahan Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) Selasa (31/3) besok.

“Kita rencanakan penyemprotan serentak besok tanggal 31 Maret. TNI, Polri, dan Pemda kerja semua. Logistik akan kita cukupi,” ujar bupati.

Bupati juga mengharapkan kerja sama masyarakat agar penyemprotan berjalan lancar. Ia menerangkan bahwa Pemda telah besinergi dengan para stakeholder, termasuk penyuplai logistik pencegahan Covid-19.

"Semua elemen harus bergerak. Tingkatkan partisipasi dan rasa peduli. Kami juga kerja sama dengan PT. Enero untuk supply 3.500 liter cairan disinfektan," tandasnya.

Bupati Pungkasiadi mengungkapkan sudah menghitung estimasi 105 liter bisa untuk penyemprotan di 27 puskesmas. "Ada kendaraan water cannon dan damkar juga yang digunakan, fokus penyemprotan nanti di fasum-fasum," tambah bupati.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video