Wali Kota Kediri Umumkan Satu Pasien Positif Covid-19, Ajak Warga Siap Hadapi Zona Merah | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Wali Kota Kediri Umumkan Satu Pasien Positif Covid-19, Ajak Warga Siap Hadapi Zona Merah

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Muji Harjita
Sabtu, 28 Maret 2020 18:37 WIB

Wali Kota Kediri Abdullah Abu Bakar saat mengumumkan satu pasien positif Covid-19 melalui instagram.

KOTA KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Wali Kota Abdullah Abu Bakar, Sabtu (28/3), mengumumkan bahwa salah satu warga Kota positif terinfeksi virus Corona ().

"Ini artinya, Kota masuk dalam salah satu wilayah zona merah pandemi di Jawa Timur. Jadi saya meminta warga Kota patuhi semua protokol dan surat edaran untuk pencegahan , agar pandemi Corona ini tidak meluas," kata Mas Abu, panggilan akrab Wali Kota , Sabtu (28/3).

Mas Abu berpesan, kalau nanti pasien ini sudah sembuh, jangan ada stigma di masyarakat. Karena covid-19 ini bukan aib. "Masyarakat yang merasa pernah punya kontak erat dengan pasien juga lebih baik jujur, agar semakin mudah ditangani," ajak Mas Abu.

Sebelumnya, melalui sebuah unggahan di Insta Story akun @abdullah_abe, Mas Abu Bakar telah meminta masyarakat Kota untuk bersiap-siap.

"Sekarang ini kita belum puncak pandemi Corona," begitu kalimat pertama Mas Abu di insta story-nya. Dalam video pembuka tersebut, Mas Abu mengingatkan pada masyarakat, Corona bukanlah sebuah aib.

"Kalau ada masyarakat kita yang kena, sudah kembali ke masyarakat atau sudah sembuh, mohon diterima dengan baik," tambahnya.

Mas Abu mengingatkan, karena Kota juga terdapat rumah sakit rujukan, bukan tidak mungkin akan menjadi zona merah.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video