Lawan Covid-19, Wali Kota Risma Ajak Warga Ikut Jaga Fasilitas Publik | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Lawan Covid-19, Wali Kota Risma Ajak Warga Ikut Jaga Fasilitas Publik

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Yudi Arianto
Jumat, 27 Maret 2020 22:39 WIB

Wali Kota Risma di sela kesibukannya di dapur umum Covid-19, Taman Surya, Balai Kota Surabaya. foto: ist

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini mengajak kepada seluruh warga Kota Pahlawan untuk bersama-sama melawan penyebaran Covid-19. Salah satunya yakni dengan menjaga kebersihan dan kesehatan.

Risma mengatakan, saat ini lebih dari 634 wastafel portable yang dilengkapi sabun dan tisu telah terpasang di berbagai titik Kota Surabaya. Selain itu, lebih dari 60 bilik sterilisasi disinfektan juga terpasang di berbagai kantor pelayanan publik dan fasilitas umum.

Karena itu, ia mengajak seluruh masyarakat agar turut serta menjaga fasilitas tersebut. “Kami mohon bantuan Bapak - Ibu kalau mengetahui jika sabun, tisu, atau air disinfektan habis dan tidak keluar semprotan airnya, maka kami mohon Bapak Ibu agar melapor ke 112. Kami mohon bantuan dan kerja samanya,” kata Risma di Taman Surya Balai Kota Surabaya, Jum’at (27/03).

Ia memastikan, bahwa layanan command center 112 ini bersifat gratis atau tidak dipungut biaya sepersen pun. Karena itu, masyarakat tidak perlu khawatir dan takut untuk menggunakan layanan 112 tersebut. Namun begitu, pihaknya juga menyampaikan permohonan maaf karena petugas di lapangan saat ini juga diminimalisir untuk mencegah penyebaran Covid-19.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video