Wali Kota Mojokerto Resmikan Operasional Bus Bandara | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Wali Kota Mojokerto Resmikan Operasional Bus Bandara

Editor: Nur Syaifudin
Wartawan: Rochmad Saiful Aris
Jumat, 13 Maret 2020 10:34 WIB

Wali Kota Mojokerto memberikan keterangan ke media.

MOJOKERTO, BANGSAONLINE.com - Untuk mendukung terwujudnya Kota Mojokerto sebagai Kota Pariwisata, tentunya diperlukan adanya kemudahan aksesibilitas pelayanan angkutan umum. Untuk itu, Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari bersama Kepala Dinas Perhubungan Kota Mojokerto, meresmikan operasional Bus Bandara, di Rumah Rakyat Jalan Hayam Wuruk Nomor 50.

Dengan beroperasinya Tol Surabaya Mojokerto (Sumo), maka diperlukan upaya-upaya untuk menciptakan dampak positif atas hal tersebut. Antara lain dengan meningkatkan pelayanan angkutan umum yang lebih mudah, cepat, murah, aman dan nyaman serta efektif dan efisien. Sekaligus mendukung terwujudnya Kota Mojokerto sebagai Kota Pariwisata, tentu diperlukan kemudahan aksesibilitas dalam pelayanan angkutan umum.

"Bidang transportasi memiliki posisi penting dan strategis dalam pembangunan nasional termasuk di Kota Mojokerto, sehingga perencanaan dan pengembangannya perlu dilakukan melalui penataan dalam suatu system yang terpadu. Dengan memanfaatkan bus bandara, maka dapat memberikan pelayanan angkutan umum yang lebih mudah, cepat, murah, aman dan nyaman serta efektif dan efisien. Sekaligus sebagai langkah awal dalam mempersiapkan pengembangan pariwisata di Kota Mojokerto," kata Ning Ita, sapaan akrab wali kota.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video