Hadapi Merebaknya Virus Corona, Ini Imbauan Kapolres Kediri Kota di CFD | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Hadapi Merebaknya Virus Corona, Ini Imbauan Kapolres Kediri Kota di CFD

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Muji Harjita
Minggu, 08 Maret 2020 19:38 WIB

Kapolres Kediri Kota AKBP Miko Indrayana saat memperkenalkan Risa Febiani Subagio di area CFD Jl. Dhoho, Kota Kediri, Minggu (8/3). foto: MUJI HARTIJA/ BANGSAONLINE

KOTA KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Menghadapi merebaknya virus corona di beberapa negara, warga Kota Kediri diimbau tetap tenang namun harus tetap waspada. 

Demikian disampaikan Kapolres Kediri Kota AKBP Miko Indrayana saat sosialisasi terkait wabah virus corona di area Car Free Day (CFD) Jl. Dhoho, Kota Kediri, Minggu (8/3).

Menurut kapolres, Kota Kediri dinyatakan bebas virus corona itu, sesuai data yang diperoleh dari Dinas Kesehatan Kota Kediri. 

"Bahwa benar ada empat mahasiswa dari Kota Kediri yang baru dipulangkan dari Cina. Namun setelah menjalani karantina di Pulau Natuna, mereka dinyatakan negatif dari virus corona dan sekarang salah satu dari mereka ada di tengah-tengah kita," terang kapolres sambil memperkenalkan Risa Febiani Subagio (23) Mahasiswi Yangtze University Jingzhou, Hubei Province, salah satu mahasiswa yang sudah dinyatakan negatif dari virus corona dan sehat.

Senada dengan kapolre, Kepala Dinas Kesehatan Kota Kediri dr. Fauzan Adima mengungkapkan bahwa di Kota Kediri sampai saat ini tidak ada penderita corona. Ia mengaku, pihaknya sampai saat ini terus memantau orang-orang yang dikategorikan sebagai ODR (Orang Dengan Risiko). 

Orang ini, lanjut dr. Fauzan, adalah orang yang baru pulang dari negara lain. Kategori selanjutnya adalah orang sakit yang baru pulang dari luar negeri yang disebut sebagai PDP (Pasien Dalam Pengawasan).

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video