Wabup Sumenep: Program Perwosi Harus Menyentuh Semua Lini di Masyarakat | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Wabup Sumenep: Program Perwosi Harus Menyentuh Semua Lini di Masyarakat

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Sahlan
Senin, 02 Maret 2020 18:29 WIB

Wabup Ahmad Fauzi saat menghadiri pelantikan dan pengukuhan Perwosi Kabupaten Sumenep Masa Bakti 2019 - 2023, di Aula Sekretariat TP PKK setempat, Senin (02/03/2020).

SUMENEP, BANGSAONLINE.com - Keberadaan Persatuan Wanita Olahraga Seluruh Indonesia () Kabupaten Sumenep diharapkan mampu memberi warna baru dalam memasyarakatkan olahraga dan mengolahragakan masyarakat, khususnya bagi kaum hawa di kabupaten setempat.

Hal ini disampaikan Wakil Bupati (Wabup) Sumenep, Achmad Fauzi pada Pelantikan dan Pengukuhan Kabupaten Sumenep masa bakti 2019 - 2023, di Aula Sekretariat TP PKK setempat, Senin (02/03/20).

Menurutnya, sebagai mitra pemerintah daerah harus bersinergi dengan pihak-pihak terkait dalam rangka memajukan bidang olahraga kaum perempuan di daerah.

“Pengurus mempunyai tugas dan tanggung jawab yang berat untuk bersama-sama memajukan dunia olahraga di Sumenep, karena mengembangkan dunia olahraga utamanya perempuan, tidak sebatas dilaksanakan oleh pemerintah daerah, melainkan perlu melibatkan seluruh unsur dan peran lembaga lainnya,” katanya. 

Ia meminta melibatkan peran serta masyarakat di setiap kegiatannya, mengingat partisipasi masyarakat adalah salah satu ujung tombak untuk menentukan berhasil atau tidaknya pembangunan di daerah.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video