Pasuruan Peringkat 4 Jatim Dalam Peredaran Narkoba, Nawakartika Ajak Masyarakat Berantas Narkoba | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Pasuruan Peringkat 4 Jatim Dalam Peredaran Narkoba, Nawakartika Ajak Masyarakat Berantas Narkoba

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Ahmad Fuad
Minggu, 23 Februari 2020 21:34 WIB

H. M. Rusdi Sutejo saat menyampaikan materi tentang bahaya narkoba.

PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Survei dari Badan Narkoba Nasional mengatakan bahwa menempati urutan empat besar angka tertinggi peredaran Narkoba di Wilayah Jawa Timur. Tentu kabar ini merupakan pukulan moral, di mana dikenal Kota Santri, namun ternyata pecandunya luar biasa.

Hal inilah yang membuat Nawakartika mengundang Wakil Ketua DPRD H. M. Rusdi Sutejo sebagai Narasumber untuk menyadarkan masyarakat agar mereka tahu bahaya Narkoba.

Dalam paparannya, Rusdi menyatakan bahwa salah satu faktor hancurnya masa depan bangsa, adalah Narkoba. "Negara luar yang ingin menghancurkan bangsa Indonesia ini cukup lewat generasi mudanya dikasih Narkoba," terang ia saat sosialisasi pemberantasan narkoba di Ponpes Fadlul Ulum Jatirejo, Lekok, (23/2).

Rusdi mengungkapkan, bahwa harga Narkoba di luar negeri murah dan terjangkau. Namun, cara penggunaanya berbeda dengan di indonesia. "Kalau di luar Negeri Narkoba dibuat bahan medis untuk kesehatan, tetapi di Indonesia malah dibuat konsumsi oleh orang yang tidak tau risiko narkoba," urainya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video