Info Terkini Bentrok Supporter di Blitar: 13 Motor Rusak, 3 Korban Luka | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Info Terkini Bentrok Supporter di Blitar: 13 Motor Rusak, 3 Korban Luka

Editor: Abdurrahman Ubaidah
Wartawan: Akina Nur Alana
Rabu, 19 Februari 2020 13:01 WIB

Hasil pengecekan terakhir sebanyak 13 motor rusak. Terdiri dua unit motor terbakar, 6 terbakar sebagian, lalu 5 unit tertinggal di TKP.

BLITAR, BANGSAONLINE.com - Polisi menyampaikan data terbaru dampak bentrok supporter di Kota Blitar saat laga semifinal Piala Gubernur 2020 antara Persebaya Vs Arema FC.

Kapolres Blitar Kota AKBP Leonard M Sinambela mengatakan berdasarkan hasil pengecekan terakhir, sebanyak 13 motor rusak. Rinciannya, dua unit motor terbakar habis, kemudin enam terbakar sebagian, lalu lima unit tertinggal di lokasi kejadian.

"Yang ditinggal ini ada yang rusak ringan, namun bukan terbakar. Ada yang terbakar sedikit. Motor ini mungkin ditinggal lari pemiliknya karena takut. Semua milik suppoter, bukan milik masyarakat sekitar. Kita sedang cek karena kondisinya ada yang sudah tinggal kerangka," ungkap Leonard, Rabu (19/2/2020).

Pihaknya tetap akan menelusuri pelaku di balik aksi anarkis tersebut. Saat ini Satreskrim tengah melakukan penyelidikan dengan pengumpulan keterangan dan barang bukti.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   Polres Blitar Kota

Berita Terkait

Bangsaonline Video