Korupsi di Indonesia Ibarat Gunung Es | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Korupsi di Indonesia Ibarat Gunung Es

Editor: .
Wartawan: Muji Harjita
Jumat, 14 Februari 2020 19:35 WIB

Irjen Pol. (Purn.) Dr. Bibit Samad Rianto, M.M., saat berbicara dengan wartawan di Kediri, Jumat (14/2/2020). foto: MUJI HARJITA/ BANGSAONLINE

KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Korupsi di Indonesia bisa diibaratkan seperti gunung es. Meski yang terlihat di permukaan sudah dihilangkan, tapi bongkahan es yang ada di bawah laut yang lebih besar perlu juga ditangani.

Demikian disampaikan oleh Irjen Pol. (Purn.) Dr. Bibit Samad Rianto, M.M., kepada wartawan di Kediri, Jumat (14/2/20).

Mantan Wakil Ketua KPK itu menjelaskan, bahwa korupsi di Indonesia perlu ditangani sampai ke akarnya layaknya gunung es. Seperti gambaran gunung es, lanjut Bibit, maka bongkahan es di bawah permukaan digambarkan dengan kerawanan korupsi (corruption hazard) yang meliputi lokasi, manusia, barang, hingga kegiatan.

Menurut Bibit, kegiatan sebagai penanggulangan gunung es korupsi harus dilakukan bersama karena merugikan banyak hal. Oleh karenanya, peran penanggulangannya pun perlu melibatkan banyak pihak yang saling membantu, mulai dari perbaikan moral hingga penindakannya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video