Zainab Zuraidah Ajak Petani Bangkalan Bangga Dengan Profesinya | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Zainab Zuraidah Ajak Petani Bangkalan Bangga Dengan Profesinya

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Subaidah
Rabu, 29 Januari 2020 16:02 WIB

Ketua Harian HKTI Peremouan Jawa Timur Zainab Zuraidah saat memberikan santunan kepada anak yatim di sela-sela launching Bang Jani di Desa Karang Gayam, Blega, Bangkalan, Rabu (29/01).

BANGKALAN, BANGSAONLINE.com - Ketua Himpunan Kerukunan Tani Indonesia () Perempuan Tani Jawa Timur Zainab Zuraidah mengajak para petani Bangkalan bangga dengan profesinya. Hal ini ia sampaikan saat sambutan launching program Bang Jani (Bangun Bangkalan Sejahterakan Petani) oleh Dinas Pertanian Bangkalan di Desa Karang Gajam, Kecamatan Blega, Rabu (29/1).

Menurut Zainab, saat ini profesi tani sudah tidak lagi dipandang sebelah mata. Apalagi dengan adanya perkembangan teknologi dan inovasi yang diciptakan untuk menunjang hasil tani.

"Jadi saya harap, masyarakat tidak lagi berpikiran profesi petani itu tidak sejahtera. Apalagi Bangkalan dengan dipimpinnya Bupati Bangkalan Ra Latif akan selalu bersinergi dengan dinas terkait untuk bisa memberikan edukasi. Sehingga, ke depan pertanian juga akan bisa masuk ke berbagai bidang jika saling bersinergi," ujarnya. 

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video