Pernah Raih Predikat Terbaik Nasional, Begini Kesiapan PMI Malang Hadapi Cuaca Ekstrem | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Pernah Raih Predikat Terbaik Nasional, Begini Kesiapan PMI Malang Hadapi Cuaca Ekstrem

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Tuhu Priyono
Senin, 20 Januari 2020 18:49 WIB

Apriliyanto, Sekretaris PMI Kabupaten Malang.

MALANG, BANGSAONLINE.com - Menyikapi terjadinya bencana alam di berbagai daerah di Indonesia belakangan ini, Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Malang mempersiapkan diri guna mengahadapi . Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi apabila bencana itu sewaktu-waktu terjadi di Kabupaten Malang.

Hal itu disampaikan Kepala Markas sekaligus sebagai Sekretaris PMI Kabupaten Malang Apriliyanto di kantornya, Senin (20/1/2020).

Menjawab pertanyaan wartawan tentang langkah apa saja yang akan diambil bila terjadi bencana alam yang mungkin terjadi, ia menjelaskan telah membuat perencanaan yang matang. Baik itu untuk antisipasi bencana karena cuaua ekstrem maupun bencana alam lainnya.

Pihaknya selama ini juga telah memetakan daerah yang dianggap rawan terjadinya bencana. PMI telah membentuk satuan-satuan relawan tanggap bencana, dari mulai siswa sekolah dasar, SLTP dan SLTA, serta Kelompok Generasi Muda, dan juga warga masyarakat usia di atas 35 tahun.

“Semua itu telah terbentuk di 22 wilayah kecamatan yang ada di kabupaten Malang, khususnya di malang selatan,” ujarnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video