Sebar Tanah Kuburan, Maling di Ngawi Lelapkan Tuan Rumah, Baru Kuras Harta Benda | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Sebar Tanah Kuburan, Maling di Ngawi Lelapkan Tuan Rumah, Baru Kuras Harta Benda

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Zainal Abidin
Kamis, 19 Desember 2019 21:36 WIB

Kapolres Ngawi AKBP Dicky Ario Yusitisianto memimpin rilis pers ungkap kasus tersangka pembobolan rumah.

NGAWI, BANGSAONLINE.com - Jajaran Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Ngawi berhasil mengungkap dan mengamankan tersangka pelaku spesialis pembobol rumah di wilayah Ngawi, beberapa waktu lalu.

Tersangka pembobolan rumah itu dihadirkan dalam rilis ungkap kasus yang dipimpin Kapolres Ngawi AKBP Dicky Ario Yusitisianto, Kamis (19/12). Barang bukti sepeda motor berbagai jenis, puluhan tabung gas elpiji, dan puluhan handphone (HP) berbagai merek juga dibeber.

Tersangka adalah Samadi (46) warga Dusun Sambirejo, Desa Gelung, Kec. Paron. Menariknya, dalam ungkap kasus itu terungkap jika Samadi melakukan aksinya menggunakan aji sirep memakai tanah kuburan.

"Pelaku ini saat beraksi menggunakan aji sirep yang dari pengakuannya didapat dari orangtuanya. Dan setelah korbannya terlelap, pelaku menguras isi rumah korban," jelas Dicky pada awak media.

Sebelum melakukan aksinya, Samadi berputar memakai sepeda onthel untuk mencari sasaran rumah. Setelah itu, pelaku menebar tanah kuburan yang telah disiapkan dan membaca mantra aji sirep yang didapat dari almarhum orang tuanya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   kriminal ngawi

Berita Terkait

Bangsaonline Video