Pemkab Kediri Gelar Pembinaan Untuk Meningkatkan Kompetensi ASN | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Pemkab Kediri Gelar Pembinaan Untuk Meningkatkan Kompetensi ASN

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Arif Kurniawan
Senin, 16 Desember 2019 17:00 WIB

KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Kediri menyelenggarakan pembinaan pegawai dalam rangka peningkatan kompetensi sosial kultural bagi PNS di lingkungan . Kegiatan ini diselenggarakan di Convention Hall SLG Kabupaten Kediri, Selasa 10 Desember 2019.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kediri Dede Sujana, S.Sos., M.Si. Sekda mengatakan, pegawai menjadi garda terdepan dalam pemerintahan dan mempunyai fungsi dan arti yang penting.

"Pembinaan ini didasari amanat dalam PP no. 11 tahun 2017 tentang Manajemen Pegawai Sipil Negara, di mana pegawai memiliki hak dan kesempatan yang sama dalam pengembangan kompetensi," katanya.

Dede Sujana menambahkan, Pemerintah Kabupaten Kediri sangat mengapresiasi atas kinerja tinggi pegawainya. Karena tanpa dukungan yang baik, proses pembangunan tidak bisa berjalan sesuai dengan yang diharapkan

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   Pemkab Kediri

Berita Terkait

Bangsaonline Video