Jelang Pilbup, KPU Kediri Resmikan RPP Digital | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Jelang Pilbup, KPU Kediri Resmikan RPP Digital

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Arif Kurniawan
Jumat, 06 Desember 2019 17:15 WIB

Salah satu warga saat mencoba mengakses hasil perolehan suara pada pemilu beberapa waktu lalu di RPP KPU Kabupaten Kediri.

KEDIRI, BANGSAONLINE.com Jelang pemilihan bupati dan wakil bupati (Pilbup) Kediri 2020, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kediri melaunching Rumah Pintar Pemilu (RPP) Joyoboyo Digital, Jumat (6/12). RPP berbasis digital ini diresmikan di halaman KPU Kabupaten Kediri. Diharapkan dengan adanya RPP, makan angka golput di masyarakat bisa ditekan.

Anggota Komisioner Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih dan Partisipasi Masyarakat KPU Provinsi Jawa Timur Gogot Cahyo Baskoro mengapresiasi inovasi RPP berbasis digital ini. Meskipun RPP ini merupakan program nasional, namun KPU kabupaten Kediri adalah yang pertama di Jawa Timur.

“Sebenarnya RPP ini program nasional sudah ada. Namun, di Kabupaten Kediri ini pertama kali di Jawa Timur yang berbasis digital. Saya berharap ini digunakan sebagaimana fungsinya untuk pendidikan. Kalau ada KPU yang tidak memaksimalkan RPP ini, maka KPU Jatim akan lakukan pembinaan,” ujarnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   KPU Kediri

Berita Terkait

Bangsaonline Video