Ini Langkah Pemkot Surabaya Cegah KDRT | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Ini Langkah Pemkot Surabaya Cegah KDRT

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Yudi Arianto
Kamis, 28 November 2019 00:31 WIB

Pemkot Surabaya membentuk Kader Pusat Krisis Berbasis Masyarakat (PKBM) di kecamatan dan satgas perlindungan perempuan dan anak di tiap kelurahan untuk meminimalisir KDRT.

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya terus berkomitmen dalam upaya pencegahan dan meminimalisir terjadinya Kekerasan Dalam Rumah Tangga () yang biasa terjadi pada perempuan. Salah satunya yakni, dengan membentuk Kader Pusat Krisis Berbasis Masyarakat (PKBM) di kecamatan dan satgas perlindungan perempuan dan anak di tiap kelurahan.

Kepala Dinas Pengendalian Penduduk, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP5A) Surabaya, Chandra Oratmangon menyampaikan, bahwa terus berupaya melakukan intervensi untuk mengakomodasi responsif gender. Intervensi dilakukan baik di tingkat kecamatan, kelurahan hingga ke masyarakat langsung.

“Mulai kegiatan sosialisasi, kegiatan capacity building itu sudah kita laksanakan. Intinya penguatan terhadap ketahanan keluarga dan nilai-nilai pengarusutamaan gender,” kata Chandra saat dihubungi, Rabu (27/11/2019).

Dalam upaya penguatan Pengarusutamaan Gender (PUG) tersebut, juga dibantu tim relawan yang berjumlah sekitar 900 orang. Mereka terdiri dari ibu-ibu penggerak PKK, Kader PKBM yang ada di tingkat kecamatan, serta satgas perlindungan perempuan dan anak di kelurahan.

“Tugas mereka memberikan edukasi dan pendampingan, dan apabila ada kasus-kasus segera mereka tangani dan menginfokan kepada kami (dinas), sehingga langsung bergerak bersama-sama,” jelasnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   Pemkot Surabaya KDRT

Berita Terkait

Bangsaonline Video