BPCB Trowulan Mulai Lakukan Ekskavasi Candi Gedog di Kota Blitar | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

BPCB Trowulan Mulai Lakukan Ekskavasi Candi Gedog di Kota Blitar

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Akina Nur Alana
Senin, 07 Oktober 2019 15:34 WIB

Tim dari BPCB Trowulan mulai melakukan ekskavasi di lokasi penemuan situs Candi Gedog.

BLITAR, BANGSAONLINE.com - Satu tim yang terdiri dari tujuh orang arkeolog Badan Pelestarian Cagar Budaya (BPCB) Trowulan mendatangi situs Candi Gedog, di Kelurahan Gedog, Kecamatan Sananwetan, Kota Blitar, Senin (7/10/2019). Mereka mulai melakukan ekskavasi di lokasi penemuan situs Candi Gedog.

Ketua Tim Ekskavasi Candi Gedog dari BPCB Trowulan, Nugroho Harjo Lukito mengatakan ekskavasi tahap awal ini akan dilakukan selama lima hari, mulai 7-11 Oktober. "Kali ini kita masih survei penyelamatan dengan metode ekskavasi. Kita mencari titik-titik yang diduga ada data arkeologinya," ungkap Nugroho.

Di lokasi, tim melakukan penggalian di beberapa titik. Mereka juga memasang patok dan benang di lokasi yang terdapat bekas bangunan candi. Penggalian akan dilakukan hingga dasar bangunan candi. Hasil ekskavasi awal ini nantinya akan menentukan apakah akan dilakukan ekskavasi total atau tidak.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video