Fragmen Miniatur Candi Juga Ditemukan di Rumah Warga Gedog Kota Blitar | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Fragmen Miniatur Candi Juga Ditemukan di Rumah Warga Gedog Kota Blitar

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Akina Nur Alana
Kamis, 05 September 2019 15:02 WIB

Fragmen miniatur candi yang ditemukan di rumah warga Lingkungan Gedog, Kelurahan Gedog, Sananwetan, Kota Blitar.

BLITAR, BANGSAONLINE.com - Fragmen miniatur candi ditemukan di rumah warga Lingkungan Gedog, Kelurahan Gedog, Sananwetan, Kota Blitar. Lokasi penemuan fragmen candi ini berjarak sekitar 200 meter ke arah Timur dari temuan batu kepala kala dan struktur bata kuno mirip candi di situs Joko Pangon.

Benda tersebut kini dipindah ke dekat punden di situs Joko Pangon. Pemindahan ini dilakukan untuk menjaga agar benda purbakala ini tidak rusak. Warga menempatkanya di bawah pohon beringin sebelah barat punden. Bentuk fragmen itu memiliki panjang sekitar 70 cm dan tinggi 50 cm. Bentuknya sedikit melengkung, sementara sisi luarnya dihiasi ukiran.

Benda purbakala itu juga sudah dicek oleh Badan Pelestarian Cagar Budaya (BPCB) Trowulan saat melakukan observasi, Rabu (4/9/2019) kemarin.

"Ada laporan dari warga saat kami mengecek temuan batu kepala kala dan struktur batu bata kuno di situs Joko Pangon. Kemudian kami cek, ternyata wujudnya berupa fragmen miniatur candi," ungkap Wicaksono Dwi Nugroho, arkeolog BPCB Trowulan dikonfirmasi melalui pesan WhatsApp, Kamis (5/9/19).

Melihat keberadaannya yang cukup jauh dari lokasi penemuan kepala kala dan batu bata kuno, kemungkinan fragmen miniatur candi ini sempat dipindah. Namun perlu kajian lebih mendalam atas dugaan ini.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video