Diduga Pengerjaan Proyek Asal-asalan, Teras Atap Pasar Sumoroto Ponorogo Ambrol | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Diduga Pengerjaan Proyek Asal-asalan, Teras Atap Pasar Sumoroto Ponorogo Ambrol

Editor: Abdurrahman Ubaidah
Wartawan: Novian Catur
Senin, 19 Agustus 2019 10:10 WIB

Kondisi bangunan atap emper pasar Sumoroto masih terbengkalai. Belum ada tindak lanjut perbaikan dari rekanan.

PONOROGO, BANGSAONLINE.com - Bangunan Pasar Sumoroto belum lama rampung pembangunannya, yakni baru sekitar 7 bulan lalu. Namun, proyek yang menelan anggaran sekitar 5,3 miliar itu sudah rusak. Minggu sore (18/8) pukul 17.00 WIB, teras atap pasar di Dusun Krajan, Desa Plosojenar, Kauiman Ponorogo itu ambrol.

Untung saja, kejadian tersebut tidak memakan korban jiwa lantaran saat kejadian para pedagang sudah pulang ke rumah, sehingga aktivitas dan kondisi pasar relatif sepi.

Pantauan wartawan BANGSAONLINE.com di lokasi, pasca ambruknya teras pasar Sumoroto para pedagang belum bisa menempati stand jualannya lantaran belum diperbaiki oleh rekanan.

Terkait hal ini, Ketua LSM Cakra Samsul Bahar angkat bicara. Ia menduga ambrolnya atap teras itu diakibatkan pengerjaan yang dilakukan rekanan asal-asalan dan kualitasnya buruk.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video