Selama 22 Hari Prajurit TNI AL dan US NAVY akan Latihan Bersama Dalam CARAT 2019 | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Selama 22 Hari Prajurit TNI AL dan US NAVY akan Latihan Bersama Dalam CARAT 2019

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Devi Fitri
Kamis, 01 Agustus 2019 16:25 WIB

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Selama 22 hari ke depan, prajurit di wilayah Surabaya dan tentara Angkatan Laut Amerika Serikat (US Navy), juga Marinir Amerika Serikat (US Marine Corps) akan bersama-sama terlibat dalam latihan militer bersama bertajuk Cooperation Afloat Readiness and Training atau disingkat CARAT tahun 2019 ini.

Keterangan ini diperoleh saat Kepala Staf Koarmada II Laksma TNI Ahmadi Heri Purwono, S.E, M.M. mewakili Pangkoarmada II Laksda TNI Mintoro Yulianto, S.Sos, M.Si secara resmi membuka Latma CARAT 2019 di Auditorium Puslatkaprang, Kamis (01/08/2019).

Ikut hadir dalam acara pembukaan CARAT 2019 antara lain, Rear Admiral Murray Joe Tynch selaku Commander Task Force - 73, Mark Mcgovern Konsulat Jenderal Amerika Serikat. Sedangkan dari Koarmada II hadir Irkoarmada II, Koorsahli Pangkoarmada II, Asisten Pangkoarmada II, dan para Kasatker Koarmada II.

"Cooperation Afloat Readiness and Training" atau Carat 2019 adalah wujud hubungan bilateral antara Indonesia dengan Amerika Serikat dalam bidang pertahanan, yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas, profesionalisme, dan kerja sama dua negara dalam bidang maritim.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   navy seal TNI AL

Berita Terkait

Bangsaonline Video