Ditawarkan Murah Lewat Medsos, Berbagai Jenis Mobil Ini Ternyata Kendaraan Bodong | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Ditawarkan Murah Lewat Medsos, Berbagai Jenis Mobil Ini Ternyata Kendaraan Bodong

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Akina Nur Alana
Senin, 01 Juli 2019 14:36 WIB

Kapolres Blitar AKBP Anissullah M Ridha menunjukkan tersangka berikut barang bukti.

BLITAR, BANGSAONLINE.com - Polres Blitar mengungkap sindikat penjualan dan penggelapan kendaraan bodong. Kendaraan yang dijual melalui medsos itu bodong alias Surat Tanda Nomor Kendaraannya (STNK) palsu.

Polisi berhasil menangkap dua pelaku, satu di antaranya masih pelajar. Yakni Irvan Akbar (19) warga Lingkungan 1 Kelurahan Bajang RT 02 RW 02 Kecamatan Talun Kabupaten Blitar. Tersangka lainnya adalah Moch Mike Amrurobbi (31), warga Dusun Brambang RT 01 RW 03 Kecamatan Diwek Kabupaten Jombang.

Kapolres Blitar AKBP Anissullah M Ridha mengatakan, pemalsuan STNK ini terungkap dari postingan tersangka Irvan di facebook. Pada postingan itu, Irvan menawarkan satu mobil Calya tahun 2016 warna Orange Metalik Nopol AG 1333 GY.

"Setelah kami selidiki ternyata mengunakan STNK palsu atau selendangan. Kami langsung bergerak cepat dengan menggeledah rumah Irvan di Bajang, Talun. Setelah digeledah, ternyata di rumah Irvan selain satu unit mobil Calya, juga beberapa unit mobil dan motor yang dokumennya tidak lengkap, hanya STNK saja," ungkap Anissullah M Ridha, Senin (1/7/2019).

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   Kriminal Blitar

Berita Terkait

Bangsaonline Video