Jelang Pilkades Serentak, Bupati Sambari Briefing Kades dan BPD | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Jelang Pilkades Serentak, Bupati Sambari Briefing Kades dan BPD

Editor: Revol Afkar
Wartawan: M. Syuhud Almanfaluty
Selasa, 21 Mei 2019 18:40 WIB

Bupati Sambari memberikan pengarahan terhadap kades dan BPD. foto: SYUHUD/ BANGSAONLINE

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Bupati Gresik Sambari Halim Radianto memberikan arahan kepada kepala desa (kades), badan permusyawaratan desa (BPD), dan kasi pemerintahan desa (Pemdes) menjelang pelaksanaan pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak 31 Juli mendatang, di lantai IV ruang Mandala Bhakti Praja, Selasa (21/5).

Mereka diberikan pemahaman terkait peraturan daerah (Perda) Kabupaten Gresik Badan Permusyawaratan Desa dan juga pedoman pencalonan, pemilihan, pengangkatan, dan pemberhentian kepala desa.

Bupati menginginkan pelaksanaan tata kelola pemerintahan di desa berjalan dengan baik. Utamanya dalam menggunakan anggaran pendapatan dan belanja desa (APBDes), agar transparan dan dapat diketahui masyarakat.

"Peran kepala desa, perangkat desa, ketua BPD, hingga masyarakat harus matching atau berjalan searah setujuan. Output dan outcome-nya pun harus jelas. Sebab, masyarakat ikut mengawasi dan pemerintah desa harus menyampaikan secara transparan kepada masyarakat," katanya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video