Dengan Keimanan dan Implementasi Agama, Keamanan Bisa Tetap Terjaga | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Dengan Keimanan dan Implementasi Agama, Keamanan Bisa Tetap Terjaga

Editor: Abdurrahman Ubaidah
Wartawan: Iwan Irawan
Senin, 13 Mei 2019 10:00 WIB

Kapolres Malang Kota AKBP Asfuri saat memberikan materi kuliah subuh di Masjid Agung Jami' Kota Malang, Senin (13/05). Foto: IWAN IRAWAN/ BANGSAONLINE

KOTA MALANG, BANGSAONLINE.com - Kapolres Malang Kota AKBP Asfuri memberikan kuliah subuh di Masjid Agung Jami' Kota Malang, Senin (13/05). Tema yang disampaikan, menjaga keamanan bangsa dan negara, melalui peningkatan keimanan seseorang lewat implementasi agama.

"Mewujudkan keamanan dan kenyamanan serta kerukunan bagi umat di mana pun berada, sehingga kondusivitas wilayah akhirnya bisa tetap terjaga," demikian disampaikan Kapolres Malag Kota AKBP Asfuri.

Menurut Asfuri, menjaga stabilitas keamanan bangsa dan negara diawali dari keimanan seseorang sesuai agama dan kepercayaannya. "Dijalankan secara istiqomah dan serius, insya Allah hasut menghasut, ujaran kebencian, maupun aksi tidak semestinya bisa teratasi dari keimanan dan rasa kasih sayang sesama umat atau antar umat beragama," tegasnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   polres malang kota

Berita Terkait

Bangsaonline Video