Tagih Janji PSU, Ratusan Pendemo Bermalam di Depan Kantor Bawaslu Pamekasan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Tagih Janji PSU, Ratusan Pendemo Bermalam di Depan Kantor Bawaslu Pamekasan

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Erry Sugianto
Kamis, 09 Mei 2019 21:05 WIB

Para pendemo saat bermalam di depan kantor Bawaslu Pamekasan, Rabu (8/5) malam kemarin.

PAMEKASAN, BANGSAONLINE.com - Ratusan massa dari Kecamatan Kadur, Kabupaten Pamekasan yang menagih janji Bawaslu Pamekasan untuk menggelar pemungutan suara ulang (PSU) memenuhi niatnya untuk bermalam di depan Kantor Bawaslu setempat, Kamis (9/5).

Massa yang memmulai aksinya pada Rabu (8/5) sore kemarin, tetap bersikukuh untuk menunggu kepulangan komisioner Bawaslu Pamekasan yang dikabarkan ada di Surabaya. Mereka bermalam dengan menggelar karpet sebagai alas tempat tidur, lengkap dengan kopi beserta makanan ringan lainnya.

Tampak puluhan personel dari TNI/Polri berjaga-jaga untuk melakukan pengamanan di kantor Bawaslu yang berada di Jalan Abd. Azis Pamekasan.

Korlap Aksi Abdul Hadi mengatakan, kedatangan mereka ke kantor Bawaslu Pamekasan untuk menagih janji atas ucapan yang dilontarkan oleh salah satu Komisioner Bawaslu Pamekasan yang menyatakan sudah merekomendasikan PSU ke pihak KPU Pamekasan, khususnya di wilayah Dapil 4 Kecamatan Kadur.

"Aksi bermalam ini merupakan aksi kekecewaan kami karena sampai saat ini kami tidak ditemui oleh pihak Bawaslu Pamekasan," kesalnya, Kamis (9/5) pagi.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video