PKB Unggul Dalam Perhitungan Hasil Pileg Gresik, Qosim: Kita Tunggu Hasil Final KPU | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

PKB Unggul Dalam Perhitungan Hasil Pileg Gresik, Qosim: Kita Tunggu Hasil Final KPU

Editor: Revol Afkar
Wartawan: M. Syuhud Almanfaluty
Selasa, 23 April 2019 13:13 WIB

Ketua PKB Gresik, Moh. Qosim.

GRESIK, BANGSAONLINE.com - PKB berpeluang mendapatkan 12 hingga 13 kursi berdasarkan hasil Pileg 2019 di Kabupaten Gresik. Namun demikian, PKB belum berani berspekulasi dan memastikan akan menunggu hasil resmi dari KPU Gresik.

"Kami tetap harus menunggu penetapan dari KPU Gresik. Yang pasti 12 kursi, tapi tetap nunggu keputusan KPU, karena KPU yang punya otoritas itu," ujar Ketua DPC PKB Gresik, Moh. Qosim kepada BANGSAONLINE.com, Senin (22/4) malam.

Disinggung tambahan 1 kursi di Dapil 1 (Gresik dan Kebomas) karena sisa suara PKB lebih tinggi dari PDIP, Qosim kembali menegaskan jika pihaknya tidak ingin berspekulasi. "Tunggu rekap KPU," jelasnya. 

Qosim mengakui, hasil perolehan suara partainya pada Pemilu 2019 cukup menggembirakan. PKB berpeluang besar menduduki jabatan Ketua DPRD Gresik. "Target kami kenaikan suara PKB sudah hampir 50 persen. Dari Pileg 2014 8 kursi, Pileg tahun ini data kami sudah 12 kursi dari target 13-14," urai Wabup Gresik ini.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video