Ketua FPPA Kecam Pembatasan Media Massa untuk Penayangan Kampanye Peserta Pemilu | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Ketua FPPA Kecam Pembatasan Media Massa untuk Penayangan Kampanye Peserta Pemilu

Editor: Abdurrahman Ubaidah
Wartawan: Yuniardi Sutondo
Senin, 25 Maret 2019 12:16 WIB

Danur Suprapto, Ketua FPPA. (foto: Yuniardi Sutondo/BO)

PACITAN, BANGSAONLINE.com - Ketua Forum Pewarta Pacitan (FPPA), Danur Suprapto, mengecam keras soal pembatasan media massa yang bisa menayangkan kampanye media massa dari peserta pemilu. Ia menilai pesta demokrasi Pileg maupun Pilpres Tahun 2019 mengalami kemunduran.

"Peran media massa untuk ikut ambil bagian dari pesta rakyat lima tahunan itu terkesan dibatasi. Seharusnya PKPU seperti itu bisa ditinjau kembali saat pelaksanaan pemilu di massa mendatang. Sebagai pelaku media, kita merasa dibatasi untuk ikut ambil bagian dalam proses demokrasi kali ini," ujar Danur, Senin (25/3).

Bagi Danur, potret sebenarnya dari sebuah demokrasi tak lepas dari peran media massa. Namun kalau kiprahnya dibatasi dengan segelintir perusahaan media yang diperbolehkan menayangkan kampanye media massa, tentu ini akan memunculkan preseden kurang baik terhadap arti dari demokrasi itu sendiri. "Media seakan dikekang. Hanya segelintir media massa yang oleh KPU difasilitasi sebagai sarana penayangan kampanye media massa," jelasnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   KPU Pacitan

Berita Terkait

Bangsaonline Video