Rp 29 Miliar Alokasi Anggaran KPU untuk Pileg dan Pilpres di Pacitan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Rp 29 Miliar Alokasi Anggaran KPU untuk Pileg dan Pilpres di Pacitan

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Yuniardi Sutondo
Kamis, 28 Februari 2019 11:41 WIB

Bambang Sutedjo, Sekretaris KPU Pacitan. foto: YUNIARDI S/ BANGSAONLINE

PACITAN, BANGSAONLINE.com - Untuk keperluan dua event pemilu berupa Pileg dan Pilpres 2019, KPU Kabupaten Pacitan telah mengalokasikan anggaran sebesar Rp 29,021 miliar. Hal ini sebagaimana disampaikan Bambang Sutedjo, Sekretaris .

"Memang benar untuk keperluan kegiatan pileg dan pilpres, dalam daftar isian penggunaan anggaran (Dipa), mendapatkan pagu anggaran senilai Rp 29,021 miliar," kata Bambang Sutedjo, Kamis (28/2).

Alokasi anggaran bernilai puluhan miliar tersebut diperuntukkan beragam kegiatan kepemiluan. "Yang terbesar nanti saat pelaksanaan hari H pemungutan suara. Apalagi di Pacitan ini terdapat sebanyak 1.971 TPS yang tersebar di 166 desa, 5 kelurahan yang ada di 12 kecamatan. Belum lagi adanya daftar pemilih tambahan (DPTb) yang berasal dari pemilih pindah terkonsentrasi. Dari hasil pendataan, besar kemungkinan akan ada penambahan dua TPS. Namun kita masih menunggu keputusan dari KPU RI," jelasnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   KPU Pacitan

Berita Terkait

Bangsaonline Video