Evaluasi Pencalonan Anggota DPRD Pacitan 2019, Ada Usul Uang Transport Bagi Pemilih | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Evaluasi Pencalonan Anggota DPRD Pacitan 2019, Ada Usul Uang Transport Bagi Pemilih

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Yuniardi Sutondo
Minggu, 03 Februari 2019 16:20 WIB

Ketua KPU Pacitan saat memberikan sambutan di acara evaluasi pencalonan anggota DPRD Kabupaten/Kota.

PACITAN, BANGSAONLINE.com - Ada hal unik dan patut disimak saat digelarnya diskusi dan evaluasi pencalonan anggota DPRD kabupaten/kota oleh , Sabtu (2/2) malam. Itu terkait usulan peserta diskusi dari unsur ormas yang meminta agar pemilu periode mendatang, pemerintah bisa mengalokasikan uang transport untuk pemilih.

"Bagaimana kalau pemerintah menganggarkan Rp 50 ribu per pemilih untuk sarana transportasi menuju ke TPS," usul Agus, salah seorang peserta diskusi, Sabtu (2/2) malam.

Menurut Agus, uang Rp 50 ribu bagi masyarakat yang tinggal di pelosok desa sangat berarti. Mengingat, kondisi geografis Pacitan yang bergunung dan berbukit. "Kalau misalnya uang transport itu didapat dari peserta pemilu, takutnya dikategorikan politik uang. Hanya gara-gara terima uang tak seberapa, mereka terancam dipenjara," tutur Agus.

Menanggapi pertanyaan itu, Ketua Damhudi mengatakan saat ini Komisi II DPR RI memang tengah mengusulkan anggaran terkait pelaksanaan pemilu. Akan tetapi anggaran itu diperuntukkan bagi saksi. "Hasilnya bagaimana, saat ini masih dalam tahap pembahasan," jelasnya.

Terkait uang transport, Damhudi menegaskan belum ada pembahasan. "Usulan ini bagus, namun sementara waktu baru sebatas untuk saksi," tandasnya. 

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   KPU Pacitan

Berita Terkait

Bangsaonline Video