Ceramahnya Dianggap Diskreditkan Banser dan NU, Sa'dullah Dilaporkan ke Polisi | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Ceramahnya Dianggap Diskreditkan Banser dan NU, Sa'dullah Dilaporkan ke Polisi

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Ardianzah
Selasa, 08 Januari 2019 00:50 WIB

Cuplikan video Sa'dullah (kanan) saat sedang ceramah dalam Haul Mbah Turagan di Malang yang beredar di YouTube.

PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Sa'dullah, warga Sukorejo, Pasuruan, yang juga dikenal tokoh masyarakat setempat dilaporkan ke Polres Pasuruan oleh Syaifuddin, Ketua Forum Diskusi Ar Roudloh, Senin (7/1).

Laporan tersebut pasca sebuah video yang berisi Sa'dullah sedang ceramah dalam peringatan Haul Mbah Kyai Syahid (Mbah Turagan) di Desa Kidal, Kecamatan Tumpang, Kabupaten Malang beredar di media sosial YouTube. Video yang sudah beredar ke publik itu diupload oleh Abd. Mukti, warga Pasrepan, Kecamatan Kejayan, Kab. Pasuruan.

Usai melapor, Syaifuddin menjelaskan alasannya mengadukan Sa'dullah ke polisi lantaran isi ceramahnya dinilai menghina NU (Nahdlatul Ulama), khususnya Banser. "Tayangan video berdurasi 15 menit oleh seorang tokoh asal Sukorejo, isi ceramahnya dianggap ada unsur kebencian. Itu telah jadi perbincangan dan cukup meresahkan masyarakat, khususnya wilayah Pasuruan," terang Syaifuddin didampingi Totok Abdurahman, Ketua LSM Pasdewa.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video