Tahun Politik, Kakemenag Ingatkan Peran Kemenag sebagai Perekat Bangsa | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Tahun Politik, Kakemenag Ingatkan Peran Kemenag sebagai Perekat Bangsa

Editor: Nur Syaifudin
Wartawan: Iwan Irawan
Sabtu, 05 Januari 2019 10:13 WIB

Kepala Kantor Kemenag Kota Malang Dr. HM. Zaini, MM, MBA bersama Kasi Penma Kemenag Dr. Sutrisno mengawali jalan sehat yang diberangkatkan Kasubag TU Kemenag Kota Malang, Mukhlis, Sabtu (05/01). foto: IWAN IRAWAN/ BANGSAONLINE

MALANG, BANGSAONLINE.com - Di usianya ke-73 di tahun 2019, Kementerian agama (Kemenag) Kota Malang berupaya semakin berkualitas dan berintegritas dalam melayani umat.

"Kerukunan umat dan kebersamaan umat beragama jadi prioritas untuk mewujudkan Kota Malang menjadi aman, tenteram, terkendali dan kondusif," kata Dr. HM. Zaini, MM, MBA, Kepala kantor Kemenag Kota Malang.

"Apalagi saat ini tahun politik, seperti Pilpres dan Pileg 2019. Kemenag meningkatkan, peranannya sebagai perekat bangsa, menjaga kerukunan dan kebersamaan umat beragama," tambah dia.

Menurut Zaini, kerukunan dan kebersamaan umat beragama berjalan dengan harmonis dan kondusif di Kota Malang. "Bersama FKUB, TNI, Polri dan Pemkot, seminggu sekali menjalin silaturahmi, menyatukan tekad menjaga keamanan, ketertiban dan keutuhan kerukunan umat beragama secara menyeluruh," kata dia.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   kemenag malang

Berita Terkait

Bangsaonline Video