Golkar Gresik Protes Surat Bawaslu Terkait Penertiban APK | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Golkar Gresik Protes Surat Bawaslu Terkait Penertiban APK

Editor: Revol Afkar
Wartawan: M. Syuhud Almanfaluty
Selasa, 01 Januari 2019 13:56 WIB

H. Ahmad Nurhamim, Ketua Golkar Gresik.

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Ketua DPD Golkar Kabupaten Gresik Ahmad Nurhamim memprotes Surat Edaran Bawaslu bernomor: 0176/KJI.06/PM.00.02/XII/2018 tertanggal 27 Desember 2018. Nurhamim menilai surat tersebut janggal karena berisikan rekomendasi penertiban alat peraga kampanye (APK) jenis billboard.

"Untuk itu, Golkar mengirim surat balasan bernomor: 99/B.4/DPD.II/PG/XII/2018 berisikan permintaan klarifikasi dari Bawaslu Gresik," ujarnya kepada BANGSAONLINE.com, Selasa (1/1/2019).

Ia menjelaskan, dalam surat tersebut ada tiga poin yang dipertanyakan Golkar terkait SE tersebut. Pertama, meminta penjelasan definisi dan kriteria yang dimaksud dengan media bilboard oleh Bawaslu Gesik. "Kami belum pernah mendapatkan sosialisasi terkait ketentuan yang dinamakan billboard menurut Undang-Undang," paparnya.

"Kedua, Golkar mempertanyakan jumlah billboard, mengingat KPU Gresik tak memfasilitasi media kampanye yang berbentuk billboard serta memperhatikan jumlah APK di masing-masing desa oleh parpol lain. Jumlah APK yang dipasang parpol lain sepengetahuan kami juga melebihi yang diatur dalam Undang-Undang. Namun aman-aman saja. Tapi, mengapa APK kami dipersoalkan?," tanya Ketua DPRD Gresik ini.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   Golkar Gresik

Berita Terkait

Bangsaonline Video