Di Atas Geladak Heli, Pucuk Pimpinan KRI GNR-332 Berganti | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Di Atas Geladak Heli, Pucuk Pimpinan KRI GNR-332 Berganti

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: --
Rabu, 26 Desember 2018 13:53 WIB

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Jabatan pucuk pimpinan yakni Komandan KRI I Gusti Ngurah Rai-332 (GNR-332) berganti, dari Kolonel Laut (P) Endra Hartono kepada Kolonel Laut (P) Henry Ballo.

Serah terima jabatan tersebut dipimpin langsung oleh Komandan Satuan Kapal Eskorta Komando Armada II (Dansatkor ) Kolonel Laut (P) Dato Rusman S.N., S.E., M.Si., bertempat di Geladak Helli KRI GNR- 332 yang bersandar di dermaga Madura . Surabaya, Rabu (26/12/2018).

Dalam amanatnya Dansatkor menyampaikan, pada hakekatnya serah terima jabatan Komandan KRI merupakan suatu hal yang wajar dalam organisasi.

Dato, sapaan akrab Dansatkor ini menuturkan, jabatan Komandan KRI merupakan jabatan strategis di lingkungan TNI AL. Hal ini merupakan kesempatan serta peluang bagi seorang Perwira untuk dapat mengembangkan kemampuan kepemimpinan dan komando.

"Sekaligus dalam rangka mewujudkan organisasi yang lebih segar, sehat dan dinamis yang dapat membawa peningkatan kinerja KRI dan kemajuan bagi TNI AL secara keseluruhan ke arah yang lebih baik dari waktu ke waktu," tuturnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

Sumber: Dispen Koarmada II

 

sumber : Dispen Koarmada II

Berita Terkait

Bangsaonline Video