Pesona 1.000 Hadrah Meriahkan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Kabupaten Pamekasan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Pesona 1.000 Hadrah Meriahkan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Kabupaten Pamekasan

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Erri Sugianto
Minggu, 02 Desember 2018 00:23 WIB

PAMEKASAN, BANGSAONLINE.com - Dalam rangka memperingati Maulid Nabi Besar Muhammad SAW, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan mengelar pesona seribu hadrah yang dipusatkan di area arek lancor, Jum'at (30/11) malam.

Para penabuh hadrah yang berasal dari berbagai kelompok mulai dari santri, pelajar tingkat SD, hingga masyarakat umum memeriahkan pesona 1.000 hadrah. Berbagai lagu-lagu islami dan sholawat menggema di tengah kota gerbang salam.

Acara ini dihadiri langsung oleh Bupati , Baddrut Tamam. Dalam sambutannya, ia sangat mengapresiasi kegiatan kesenian hadrah. Menurutnya, acara tersebut mampu mempertemukan dan mempersatukan seluruh elemen ummat Islam.

"Karenanya kecintaan kita kepada hadrah harus juga dibarengi dengan kecintaan kepada Nabi Muhammad SAW. Kecintaan kita pada tradisi dan nilai-nilai ajaran Islam juga harus dibarengi dengan bagaimana menciptakan etos dan semangat mendorong yang rajjah, bejjrah, dan parjugah untuk hebat," ujar mantan anggota DPRD Jatim ini.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   Pamekasan

Berita Terkait

Bangsaonline Video