Korpri Kota Kediri Harus Tingkatkan Kinerja Pelayanan Publik | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Korpri Kota Kediri Harus Tingkatkan Kinerja Pelayanan Publik

Editor: Nur Syaifudin
Wartawan: Arif Kurniawan
Kamis, 29 November 2018 23:19 WIB

Wali Kota Kediri Abdullah Abu Bakar secara simbolis menyerahkan hadiah pemenang lomba.

KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Sekretaris Daerah Kota Kediri mengajak seluruh Korpri Kota Kediri untuk meningkatkan kinerja terutama pelayanan publik, hal itu sejalan dengan tema HUT Korpri tahun 2018 "Korpri: melayani, bekerja, dan mempersatukan bangsa". Korpri sebagai pemersatu dan memperkokoh bangsa, selain juga sebagai simbol soliditas dan kebersamaan. Hal ini disampaikan saat upacara HUT Korpri ke 47, HUT PGRI ke-73 dan Hari Guru Nasional tahun 2018 di Halaman Balaikota Kediri, Kamis(29/11).

“Sejak berdirinya Korpri, menjadi suatu wadah untuk pegawai Republik Indonesia, selalu berupaya terus-menerus dalam menjalankan fungsinya untuk menjadi perekat dan pemersatu bangsa,”ujar Budwi Sunu.

Bersamaan dengan HUT Korpri, Sekretaris Daerah Kota Kediri ini juga menyampaikan, hari itu juga diperingati HUT PGRI ke-73 dan Hari Guru Nasional Tahun 2018. Sejalan dengan tema Hari Guru Nasional tahun 2018, “Meningkatkan Profesionalisme Guru Menuju Pendidikan Abad XXI”.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   pemkot kediri

Berita Terkait

Bangsaonline Video