Tingkatkan Pelayanan Kesehatan, Pemkab Lamongan Manfaatkan Aplikasi eSIKLA | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Tingkatkan Pelayanan Kesehatan, Pemkab Lamongan Manfaatkan Aplikasi eSIKLA

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Nur Qomar Hadi
Selasa, 13 November 2018 20:39 WIB

Bupati Fadeli saat mencoba aplikasi berbasis data.

LAMONGAN, BANGSAONLINE.com - Pemkab Lamongan memanfaatkan big data dalam peningkatan kualitas pelayanan kesehatan, terutama di tingkatan Puskesmas. Saat ini seluruh Puskesmas di Lamongan sudah terkoneksi dalam satu jaringan Sistem Informasi Kesehatan Lamongan elektronik (eSIKLA).

Aplikasi ini dijajal Bupati Fadeli usai menjadi inpektur upacara dalam peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-54 di halaman Dinas Kesehatan Lamongan. Dia menaruh harapan besar, eSIKLA tersebut bisa menjadi jawaban peningkatan kualitas pelayanan kesehatan di Puskesmas.

Kepala Dinas Kesehatan Taufiq Hidayat melalui Kabag Humas dan Protokol Agus Hendrawan, Selasa (13/11) menjelaskan, melalui eSIKLA ini, seluruh data riwayat medis pasien terkoneksi dalam satu jaringan.

Sehingga pasien kini tidak diharuskan menunggu terlalu lama untuk urusan administrasi. Karena alur pelayanannya lebih jelas, dan beban administrasi petugas juga berkurang.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   pemkab lamongan

Berita Terkait

Bangsaonline Video