Polisi Gadungan Tipu Tiga Warga Sidoarjo | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Polisi Gadungan Tipu Tiga Warga Sidoarjo

Editor: Rizki Daniarto
Wartawan: Catur Andi Erlambang
Selasa, 06 November 2018 13:24 WIB

Suhermanto, pelaku penipuan yang ditangkap Satreskrim Polresta Sidoarjo.

SIDOARJO, BANGSAONLINE.Com - Satreskrim Polresta Sidoarjo berhasil mengamankan Suhermanto (36), warga Jalan Flamboyan, Desa Kepunten, Kecamatan Tulangan. Pasalnya, dia melakukan tindak pidana penipuan dan penggelapan dengan menyaru sebagai pegawai pemkot dan polisi.

Kasatreskrim Polresta Sidoarjo Kompol Muhammad Harris mengatakan, pelaku berhasil ditangkap berdasarkan dari tiga laporan korbannya. "Usai mendapat laporan, kami melakukan penyelidikan dan pelaku berhasil kami amankan saat di jalan kawasan Gedangan," cetusnya Selasa (6/11).

Harris menguraikan, pelaku yang beristri dua dan dikaruniai 4 anak tersebut awalnya menawarkan pekerjaan kepada korbannya. Setelah mendapatkan sasaran, pelaku membuat perjanjian. Korban disuruh membayar Rp 4 juta kemudian baru dibuatkan surat perjanjian.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   kriminal sidoarjo

Berita Terkait

Bangsaonline Video