Tingkatkan Pertumbuhan Ekonomi Bangkalan, Bupati Fokus pada 3 Sektor ini | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Tingkatkan Pertumbuhan Ekonomi Bangkalan, Bupati Fokus pada 3 Sektor ini

Editor: Abdurrahman Ubaidah
Wartawan: Ahmad Fauzi
Rabu, 24 Oktober 2018 14:39 WIB

Dari kiri Dandim, Danlanal, Kapolres, Ketua DPRD, Bupati, Wakil Bupati, Kejari, Ketua PN, Sekda, dan Asisten Pemerintahan Setda Pemkab Bangkalan foto bersama usai mengikuti upacara. foto: FAUZI/ BANGSAONLINE

BANGKALAN, BANGSAONLINE.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangkalan berupaya meningkatkan pertumbuhan ekonomi dengan fokus pada sektor Pertanian, UMKM, dan peningkatan SDM. Hal ini disampaikan Bupati Bangkalan Abdul Latif Imron Amin saat upacara peringatan Hari Jadi Kabupaten Bangkalan yang ke-487 sekaligus Hari Jadi Provinsi Jawa Timur ke-73 di Lapangan , Rabu (24/10/2018).

"Semangat Hari Jadi Bangkalan ke-487 tahun 2018 ini kita tingkatkan profesionalisme pelayanan tata kelola ekonomi menuju Bangkalan sejahtera," ujar Bupati di hadapan peserta upacara.

Untuk mewujudkan pertumbuhan dan pemerataan ekonomi tersebut, bupati mengaku sudah menyiapkan kebijakan strategis di tiga sektor tersebut. Yakni, memberikan pasar yang luas serta stimulus kepada UMKM melalui pembiayaan atau kredit murah dengan suku bunga 6%. Selain itu pihaknya juga menyiapkan kerja sama dengan BUMDes, pelatihan atau workshop terkait digitalisasi UMKM.

"Sedangkan di bidang pertanian, kita akan kerja sama dengan UTM terkait dengan banyaknya lahan yang tidur di Bangkalan. Contohnya dengan ditanami jagung dengan bibit hybrida, dan kita lagi sedang evaluasi tanaman apa yang cocok dengan kondisi tanah daerah Bangkalan. Saat ini kita sudah studi banding ke daerah provinsi lain dalam rangka pengembangan pembangunan Bangkalan," ungkap Bupati Latif.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video