Jokowi Tak jamin Menterinya Jujur dan Bersih | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Jokowi Tak jamin Menterinya Jujur dan Bersih

Selasa, 16 September 2014 23:30 WIB

Jokowi. Foto: tempo.co.id

JAKARTA(BangsaOnline)Presiden terpilih Joko Widodo tak menampik ada partai pendukungnya yang mengajukan banyak nama calon untuk duduk di kabinet pemerintahan mendatang.

"Saya sampaikan apa adanya. Sudah ada yang menyampaikan nama satu buku," ujar di Balaikota, Jakarta Pusat, petang tadi, Selasa (19/9).

akan memilah siapa dari nama-nama tersebut yang akan diangkat jadi menteri. Selanjutnya, dalam kinerja nanti dia akan melakukan pengawasan yang ketat. "Manajemen pengawasannya diperjelas," singkatnya.

Tetapi ia tidak menjamin menteri-menterinya nanti adalah orang jujur dan pekerja keras. "Siapa yang bisa jamin orang? Sekarang orangnya baik, besok nggak baik, bisa dijamin?" tandas .

Khusus untuk anggota di Tim Transisi, mengaku memang tidak menawarkan kursi menteri. "Sejak awal saya sampaikan, saya tidak berikan jaminan yang di Tim Transisi itu akan jadi menteri," katanya.

Beberapa CEO perusahaan kata juga masuk dalam daftar listnya. Namun hingga sekarang belum diketahui pasti nama siapa saja yang akan lolos masuk kabinet.

1 2

Sumber: Rmol.com

 

sumber : Rmol.com

 Tag:   Jokowi

Berita Terkait

Bangsaonline Video