Sahkan Perda bagi PD Pasar, Wali Kota Kediri Janjikan Segera Buka Pasar Setono Bethek | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Sahkan Perda bagi PD Pasar, Wali Kota Kediri Janjikan Segera Buka Pasar Setono Bethek

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Arif Kurniawan
Selasa, 07 Agustus 2018 19:03 WIB

Ketua DPRD Kota Kediri Kholifi Yunon saat menyerahkan Perda yang telah disetujui DPRD kepada Walikota Kediri Abdullah Abu Bakar. Foto: ARIF K/BANGSAONLINE

KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Penambahan Penyertaan Modal Pemerintah Daerah Kepada Perusahaan Daerah Pasar Kota Kediri menjadi Perda disetujui oleh DPRD Kota Kediri dalam Sidang Paripurna, Selasa (7/8). 

Sebelum penetapan Persetujuan Raperda menjadi Perda ini, terlebih dulu fraksi-fraksi di DPRD Kota Kediri menyatakan pendapat dan persetujuannya.

Dalam sidang paripurna ini dibacakan surat masuk dari Gubernur Jawa Timur Nomor 188/11894/013.4/2018 perihal hasil fasilitasi Raperda Kota Kediri tahun 2018 tentang tentang Penambahan Penyertaan Modal Pemerintah Daerah Kepada Perusahaan Daerah Pasar Kota Kediri dan Surat Gubernur Jawa Timur Nomor 188/11856/013.4/2018 tentang hasil evaluasi Raperda Kota Kediri. Sidang paripurna ini dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Kholifi Yunon dan dihadiri oleh Wali Kota Kediri Abdullah Abu Bakar.

Wali Kota Kediri yang populer dengan sapaan Mas Abu ini mengungkapkan terima kasih kepada DPRD Kota Kediri khususnya kepada pansus atas kerja kerasnya sehingga Raperda tentang Penambahan Penyertaan Modal Pemerintah Daerah kepada Perusahaan Daerah Pasar Kota Kediri menjadi Perda telah disetujui.

Abu menambahkan bila pasar di Kota Kediri harus diperbaiki namun harus dipetakan terlebih dahulu. Sehingga pemangku kebijakan dapat membuat kebijakan yang dapat memacu pertumbuhan ekonomi serta dapat menekan laju inflasi serendah-rendahnya. 

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video