TNI-Polri Bersinergi Siap Amankan Pilgub Jatim Tahun 2018 | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

TNI-Polri Bersinergi Siap Amankan Pilgub Jatim Tahun 2018

Editor: Nur Syaifudin
Wartawan: Yuniardi Sutondo
Jumat, 22 Juni 2018 17:45 WIB

Rapat koordinasi terkait kesiapan pelaksanaan Pilgub Jatim Tahun 2018.

PACITAN, BANGSAONLINE.com - Lima hari lagi pesta demokrasi pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jatim bakal dihelat. Karena itu lembaga penyelenggara pemilu sudah mulai bersiap-siap guna suksesnya event politik lima tahunan tersebut.

Ketua KPU Pacitan Dahmhudi menyatakan, kalau lembaga yang dipimpinnya secara menyeluruh sudah siap melaksanakan semua tahapan Pilgub Jatim.

"Saat ini tahapan pendistribusian logistik ke kecamatan atau PPK. Dan hari ini semua logistik sudah kita distribusikan ke 12 kecamatan," ujarnya di sela-sela kegiatan rapat koordinasi kesiapan pelaksanaan Pilgub Jatim, Jumat (22/6).

Dahmhudi meminta agar PPK intens berkoordinasi dengan trantib serta linmas, terkait pembersihan semua alat peraga kampanye (APK) saat masa tenang. "Di Pacitan ini ada 12 kecamatan, 171 Kelurahan serta desa, 993 TPS, 6.951 KPPS, 993 PPDP dan 513 PPS untuk Pilgub Jatim 2018," ungkap Damhudi.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video