Pimpin Apel Kesetiaan Saksi, Emil Dardak Pastikan Suara Khofifah-Emil Aman | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Pimpin Apel Kesetiaan Saksi, Emil Dardak Pastikan Suara Khofifah-Emil Aman

Editor: Redaksi
Wartawan: -
Kamis, 21 Juni 2018 20:51 WIB

TRENGGALEK, BANGSAONLINE.com - Enam hari menjelang coblosan pemilihan gubernur dan calon wakil gubernur Jawa Timur pada 27 Juni 2018 mendatang, dimanfaatkan tim pemenangan pasangan calon nomor urut 1 Khofifah Indar Parawansa - Emil Elestianto Dardak di Trenggalek untuk pemantapan saksi.

Bertempat di Hall Majapahit Hotel Hayam Wuruk, sedikitnya 1.500 orang koordinator saksi desa hingga kecamatan, Kabupaten Trenggalek, Kamis (21/6/2018), mendapatkan pembekalan tugas dalam rangka mengamankan suara Khofifah-Emil tanggal 27 Juni nanti.

Sebelum pembekalan, ribuan simpul saksi ini berikrar menyatakan kesetiaan kepada pasangan Khofifah-Emil. Para saksi ini selain berasal dari partai pendukung, juga datang dari para relawan dan simpatisan .

Raut haru dan gembira nampak terlihat di wajah , saat menyaksikan ikrar janji kesetiaan dari para saksi. "Saya bersama bu Khofifah mengucapkan terima kasih atas kesedian para saksi mau ikut berjuang bersama kami," ungkap suami Arumi Bachsin tersebut.

Ditambahkan pria yang masih menjabat co-Presiden UCLG Aspac/wakil presiden asosiasi pemerintah daerah se-Asia Pasifik ini, waktu tinggal sisa enam hari harus dimaksimalkan untuk memetakan siapa pemilih di TPS masing- masing dan kenalilah. Karena bila di hari H ada yang tidak dating, perlu dicermati apakah penyebabnya," tutur Emil.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

Sumber: Tim

 

sumber : Tim

Berita Terkait

Bangsaonline Video