Baznas Kota Malang Bantu Rekatkan Rakyat dan TNI AL Lewat ZIS | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Baznas Kota Malang Bantu Rekatkan Rakyat dan TNI AL Lewat ZIS

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Iwan Irawan
Kamis, 07 Juni 2018 14:53 WIB

Situasi usai santunan dan sholat maghrib berjamaah di Masjid Al Arif Lanal TNI AL Malang, Rabu (06/06). Ratusan orang antre pengambilan perlengkapan alat sholat di panitia. foto: IWAN/ BANGSAONLINE

MALANG KOTA, BANGSAONLINE. com - Bertempat di masjid Al Arif Lanal TNI AL Malang, Rabu (06/06), Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Malang melanjutkan program santunan 1000 anak yatim dan 1000 orang Lansia. Di hari kedelapan ini, Baznas menyantuni 74 anak yatim piatu dan 134 orang lansia warga Kelurahan Kasin, Klojen, Kota Malang.

Dr. HM. Fauzan Zenrif, M.Ag, Ketua Baznas Kota Malang memiliki alasan tersendiri memilih lokasi santunan tersebut di Masjid Al Arif, komplek Lanal TNI AL. Menurutnya, hal tersebut agar masyarakat khususnya warga binaan Baznas, kaum dhuafa, maupun anak yatim, menjadi lebih dekat dengan TNI AL.

"Hubungan kedekatan tersebut bukan tanpa sebab, nantinya bisa memberikan dampak positif. Satu contoh, apabila nanti ada kelebihan rejeki di Lanal Malang ini, siapa tahu bisa didermakan ke warga kurang mampu dan anak Yatim yang selama ini dibina Baznas Kota Malang. Selain itu, jika sudah terjalin hubungan kedekatan (emosional). Maka keutuhan persatuan dan kesatuan bangsa dan negara semakin kuat, semakin ringan menjaganya, sebab NKRI harga mati," jelas Fauzan.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   baznas kota malang

Berita Terkait

Bangsaonline Video