Mudik Lewat Bojonegoro, Hati-hati saat Melintasi Jalur Tengkorak Ini | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Mudik Lewat Bojonegoro, Hati-hati saat Melintasi Jalur Tengkorak Ini

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Eky Nurhadi
Minggu, 03 Juni 2018 16:06 WIB

AKP Aristianto Budi

BOJONEGORO, BANGSAONLINE.com - Bagi masyarakat yang akan mudik melewati jalur Babat - Bojonegoro, begitu sebaliknya, perlu berhati-hati. Pasalnya, di sepanjang jalur tersebut ada beberapa titik jalan yang rawan terjadi kecelakaan dan kemacetan.

Menurut Kasatlantas Polres Bojonegoro AKP Aristianto Budi, sedikitnya ada tiga titik jalan yang rawan terjadi kecelakaan, yakni di Kecamatan Baureno (Gunungsari dan Pasinan), di Prayungan Sumberejo, dan di Margoagung Balen.

"Untuk Prayungan Sumberejo masih masuk black spot area (jalur tengkorak atau paling rawan terjadi kecelakaan, red). Di situ jumlah angka kecelakaan di tahun 2017 sangat tinggi, begitu juga di tahun 2018 ini," ungkap AKP Aristianto Budi, Minggu (3/6).

Lanjut dia, langkah-langkah yang sudah dilakukan menjelang mudik lebaran tahun ini di antaranya, memasang rambu-rambu lalu lintas, rekayasa jalan, hingga pengecatan marka ulang. "Kita juga sudah melakukan rapat koordinasi dengan Pemkab Bojonegoro terkait persiapan mudik lebaran tahun ini. Pada prinsipnya semua instansi siap mengamankan mudik lebaran," katanya menegaskan.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   Mudik Bojonegoro

Berita Terkait

Bangsaonline Video