Krisis Kepemimpinan, Pjs Wali Kota Malang: Perlu Kebijakan Khusus dari Kemendagri | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Krisis Kepemimpinan, Pjs Wali Kota Malang: Perlu Kebijakan Khusus dari Kemendagri

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Iwan Irawan
Kamis, 12 April 2018 17:52 WIB

MALANG, BANGSAONLINE.com - Persoalan krisis kepemimpinan di DPRD Kota Malang terus menghantui Pemkot Malang. Sekkota Wasto bersama Sekwan DPRD Bambang Suharijadi, langsung bergerak cepat berangkat ke Jakarta (Kemendagri), untuk mengonsultasikan permasalah Kota Malang, Rabu (11/4) kemarin.

Hal itu ia lakukan karena khawatir persoalan krisis kepemimpinan itu mengganggu roda pemerintahan dan kebijakan daerah yang berpotensi untuk kepentingan masyarakat.

Dalam surat pengajuan ke Kemendagri, Pjs. Wali Kota Malang Wahid Wahyudi mengatakan ada dua hal penting, yaitu tentang kondisi darurat sewaktu sidang paripurna nanti, akibat tidak kuorum. 

"Posisi kepemimpinan di DPRD pun, seperti ketua dan ketiga wakilnya sudah ditahan KPK. Sehingga butuh kepastian pergantian di level pimpinan," kata Wahid.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video