16 Anak Didik Ikuti UNBK di Luar LPKA Kelas I Blitar | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

16 Anak Didik Ikuti UNBK di Luar LPKA Kelas I Blitar

Editor: Abdurrahman Ubaidah
Wartawan: Akina Nur Alana
Senin, 09 April 2018 13:35 WIB

BLITAR, BANGSAONLINE.com - Sebanyak 16 anak didik Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas I Blitar mengikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) tingkat SMA di SMA YP Kotamadya Blitar, Senin (06/04/2018). Mereka terlihat datang dengan diantarkan delapan petugas LPKA.

Kasubsi Pendidikan dan Latihan Keterampilan LPKA Kelas I Blitar Sugeng Budianto mengatakan, sebanyak 16 anak tersebut mengikuti UNBK di SMA YP Kotamadya Blitar karena LPKA belum memiliki fasilitas laboratorium komputer sendiri.

Mereka mengikuti UNBK dalam dua tahap. Tahap pertama 7 anak, sedangkan tahap kedua 9 anak. UNBK tahap pertama digelar mulai pukul 7.30 wib hingga 09.30 wib. Sedangkan tahap kedua digelar mulai pukul 10.00 wib hingga pukul 12.00 wib dengan mata pelajaran Bahasa Indonesia.

"Karena perangkat komputer sekolah hanya 10, mereka mengikuti ujian dalam dua tahap. Yang pertama tujuh anak, untuk tahap kedua sembilan anak," ungkap Sugeng Budianto, Senin (09/04/2018).

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   un blitar

Berita Terkait

Bangsaonline Video