Gerhana Bulan Bakal Dibarengi dengan Gelombang Laut Tinggi | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Gerhana Bulan Bakal Dibarengi dengan Gelombang Laut Tinggi

Wartawan: Yuniardi Sutondo
Rabu, 31 Januari 2018 13:12 WIB

Perahu nelayan ditambatkan dengan kencang agar tidak hanyut terbawa gelombang pasang. foto: ILUSTRASI/ YUNIARDI S/ BANGSAONLINE

PACITAN, BANGSAONLINE.com - Dinas Perikanan Kabupaten memperkirakan jika terjadinya fenomena alam bulan total (super blue blood moon), Rabu (31/1) petang nanti, bakal dibarengi dengan kenaikan gelombang laut. Hal ini diungakpkan Kabid Perikanan Tangkap Bambang Mahaendrawan.

Meski ada kenaikan, namun ia mengimbau masyarakat tak perlu khawatir. "Fenomena alam itu jangan membuat masyarakat ketakutan," kata Bambang.

Ia mengatakan bahwa Dinas Perikanan bersama jejaring penyuluh lapangan sudah memberikan pemahaman kepada masyarakat pesisir terkait akan terjadinya super blue blood moon. "Kita imbau agar mereka antisipasi, terutama perahu-perahu nelayan agar ditambatkan dengan kencang. Begitu pun petani budidaya perikanan darat agar lebih waspada seandainya terjadinya gelombang pasang yang menyebabkan luberan air laut ke tambak-tambak mereka," jelasnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   gerhana Pacitan

Berita Terkait

Bangsaonline Video