Kunjungi Pacitan, Presiden Jokowi Blusukan Tinjau Tanggul Jebol di Kelurahan Ploso | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Kunjungi Pacitan, Presiden Jokowi Blusukan Tinjau Tanggul Jebol di Kelurahan Ploso

Wartawan: Yuniardi Sutondo
Sabtu, 09 Desember 2017 18:24 WIB

residen Jokowi saat meninjau tanggul jebol. foto: ist

PACITAN, BANGSAONLINE.com - Raut muka semringah nampak terpancar dari ratusan warga terdampak tanggul jebol di Lingkungan Krajan, Kelurahan Ploso, Kecamatan/Kabupaten Pacitan, Sabtu (9/12). Mereka menyambut Presiden Jokowi yang datang untuk meninjau lokasi terdampak bencana.

Begitu tiba Presiden Jokowi langsung menyalami warga yang sudah menantinya. "Sabar ya sabar. Ini ujian," kata Jokowi sambil melangkahkan kaki meninjau beberapa titik tanggul yang jebol dihantam luberan air bah dari Sungai Grindulu, Selasa (28/11) lalu.

Satu per satu rekahan tanggul di ujung timur Kelurahan Ploso itu dicek langsung oleh presiden. Ia berharap agar secepatnya Pemkab Pacitan dengan Pemprov Jatim berkoordinasi dengan Kementerian terkait guna menanggulangi kerusakan tanggul pengaman sungai itu.

Usai meninjau kondisi kerusakan tanggul, Presiden Jokowi segera bertolak menuju beberapa titik terdampak bencana di Kecamatan Arjosari dengan perjalanan darat, sekira pukul 15.40 WIB.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   bencana pacitan

Berita Terkait

Bangsaonline Video