Jaga Kondusivitas Pilkada Serentak, Polda Jatim Gandeng AMSI dan Komunitas Hacker | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Jaga Kondusivitas Pilkada Serentak, Polda Jatim Gandeng AMSI dan Komunitas Hacker

Wartawan: -
Selasa, 28 November 2017 15:58 WIB

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Kapolda Jatim Irjen Pol Machfud Arifin menargetkan Pilkada serentak pada Juni 2018 berlangsung kondusif. Untuk menjamin keamanan di dunia maya dan menangkal berita Hoax, menggandeng Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI) Jatim, komunitas hacker, dan kalangan praktisi IT.

’’Kami siap bermitra dengan AMSI dalam rangka menyebarkan informasi positif di dunia maya dan membantu menjaga agar perkembangan isu politik tidak panas seperti di DKI Jakarta,’’ ujar Machfud Arifin dalam acara bertajuk Silaturahmi Kapolda Jatim yang digelar di Mapolda Jatim, Jalan A Yani, Surabaya, Selasa (28/11).

AMSI, kata Kapolda, dipandang sebagai mitra potensial karena besarnya jaringan dan kredibilitasnya sebagai organisasi. Maka pihaknya, lanjut Kapolda, tidak memiliki alasan untuk tidak bermitra dengan AMSI secara aktif. Kegiatan ini, kata dia, juga merupakan langkah antisipatif agar situasi Kamtibmas di Jawa Timur tidak tertular isu hoax dan SARA seperti yang berlangsung di Ibu Kota.

’’Jatim itu berbeda dengan Jakarta, jadi tentu saya berharap isu Jakarta jangan sampai dibawa ke sini. Dengan bermitra maka kami yakin, hasilnya pasti positif ke depannya,’’ kata dia.

Tampak hadir pada acara tersebut, Ketua Arief Rahman, anggota bidang hukum dan advokasi AMSI Pusat Imam Syafi’i dan Koordinator AMSI Jabanusa Yatimul Ainun. Selain itu, sejumlah anggota AMSI dari berbagai daerah di Jatim juga tampak mengikuti acara tersebut.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video