Rumah Guru Ngaji di Krengi Rembang Dilempar Mercon | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Rumah Guru Ngaji di Krengi Rembang Dilempar Mercon

Wartawan: Ahmad Habibi
Selasa, 19 September 2017 19:32 WIB

Ilustrasi

PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Warga Desa Krengi, Kecamatan Rembang, Senin malam (18/9) kemarin mendadak ribut. Penyebab adalah adanya pelemparan benda yang diduga sejenis mercon di salah satu rumah tokoh masyarakat.

Aksi pelemparan mercon itu menimpa rumah milik Ustad Nursalim (39) salah satu guru ngaji yang tinggal di desa Krengi kecamatan Rembang. Meski tidak sampai melukai korban, tapi beberapa genting rumah korban pecah.

Insiden itu berlangsung sekitar pukul 23.30. Malam itu, korban baru saja takziah ke rumah saudaranya yang ada di Kanigoro, Kecamatan Rembang. Begitu mendengar suara ledakan keras, pemilik keluar rumah untuk mengecek. Ternyata genting rumahnya sudah berserakan dan ada kepulan asap. Sementara pelaku pelemparan tersebut sudah kabur.

"Ketika saya nonton televisi, tiba-tiba ada ledakan di luar rumah," cerita Nursalim.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   Kriminal Pasuruan

Berita Terkait

Bangsaonline Video