Dana Hibah Pilkada Pamekasan Diteken, Pemkab Kucurkan Rp 36 Miliar | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Dana Hibah Pilkada Pamekasan Diteken, Pemkab Kucurkan Rp 36 Miliar

Kamis, 27 Juli 2017 23:32 WIB

Penandatanganan MoU dana hibah daerah, Bupati Achmad Syafii dan Ketua KPUD Pamekasan Moh. Hamzah.

PAMEKASAN, BANGSAONLINE.com - Akhirnya dana hibah daerah untuk Pilkada 2018 ditandatangani Bupati Pamekasan Achmad Syafii dan Ketua Moh. Hamzah S.Sos. MSi di ruang PKK pendopo Ronggosukowati, Kamis (27/07).

Penandatanganan naskah perjanjian hibah daerah untuk pilkada tahun 2018 disaksikan Ketua Komisi 1 DPRD Pamekasan, Ismail SHi, Ketua DPRD, Plt Sekdakab Mohammad Alwi, dan Forpimda setempat serta seluruh komisaris KPUD Kabupaten Pamekasan.

Dana hibah untuk pilkada tahun 2018 naik signifikan dibandingkan pilkada tahun 2013 lalu yang hanya Rp 14.387.416.000. Sedangkan pilkada tahun 2018 Pemkab akan menggelontorkan dana Rp 36.357.900.600 dari dua tahun anggaran. Dari anggaran 2017 sebesar Rp 6.803.428.750, sedangkan dari anggaran 2018 sebesar Rp 29.554.471.850, untuk menyukseskan pilkada 2018 yang akan berlangsung bulan juni tahun depan.

KPUD diharapkan dapat memanfaatkan dana tersebut sebaiknya-baik untuk menyukseskan jalannya pemilihan bupati dan wakil bupati tersebut. "Saya harap pilkada mendatang berjalan lancar dan menjadi pilkada yang berkualitas,"ujar Bupati dari politisi partai Demokrat tersebut.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video